Danau Beratan Yang Termasuk 20 Danau Tercantik Di Dunia
Diperbarui jam: 15:00
Melihat Indahnya Danau Beratan Diatas Perahu
Selain danau batur yang merupakan danau terluas di Bali, ternyata Bali masih memiliki satu danau lagi yang tak kalah mempesona yaitu danau beratan bedugul, terletak diketinggian 1239 mdpl membuat udara disekitar danau cukup sejuk dan segar.
pemandangannya keren ya. foto dari IG : @daily_secret
Disamping danau beratan terdapat sebuah pura yang bernama
Ulun Danu Beratan, keunikan inilah yang membuat banyak wisatawan baik domestik
maupun mancanegara tertarik untuk mengunjunginya, keindahan danau dan keelokan
pura menjadi daya tarik utama di kawasan ini.
Pemandangan alam di danau Beratan tak perlu diragukan lagi keindahannya, namun perlu diingat, temperatur di kawasan danau pada malam hari sekitar 18o
C dan pada saat sinag hari bisa mencapai 240 C, danau bedugul
memiliki luas sekitar 375 hektar dengan kedalaman kurang lebih 22 – 48 meter
dan total luas keliling sekitar 12 kilometer, menjadikan danau beratan ini
terluas kedua di bali setelah danau batur.
baca juga : danau Kaolin, danau indah mirip luar negri
baca juga : danau Kaolin, danau indah mirip luar negri
Apa Yang Menarik Di Danau Beratan ?
Pura Ulun Danu
pura ulun danu terletak di ujung danau beratan, dibangun
pada abad ke-17 sebagai “subak”, subak merupakan bahasa bali yang berarti “irigasi”
namun fungsi utama pura ini adalah sebagai tempat pemujaan Dewi Danu (dewi
air/kesuburan).
pemandangan pura ulun danu. foto dari IG : @bradeastman
Pura Ulun Danu akan terlihat indah ketika pagi hari, yaitu
saat matahari terbit dimana sinarnya menyinari danau dan kabut meyelimuti
gunung, momen seperti itulah yang ditunggu oleh wisatawan, sering juga lokasi
ini digunakan untuk foto prewedding.
Arsitektur pura sangat mencirikan bangunan khas Bali yaitu
memiliki atap yang bertingkat seperti menara, Tingkat tersebut menyimbolkan
kepercayaan umat hindu Bali terhadap tiga dewa, yaitu Dewa Wisnu (11 tingkat),
Dewa Brahma (7 tingkat), dan Dewa Siwa (3 tingkat).
Jika kamu penasaran bagaimana bentuk dari pura ulun danu
beratan ini, silahkan keluarkan uang 50.000 milikmu dan lihat di gambar
tersebut, itulah gambar dari pura ulun danu beratan.
baca juga : Upside Down World Bali, rasakan sensasi terbalik di dalam ruangan
baca juga : Upside Down World Bali, rasakan sensasi terbalik di dalam ruangan
Berkeliling Danua Dengan Perahu
sama seperti saat kita di danau batur, di kawasan danau
beratan kita juga bisa mengelilingi danau dengan cara menyewa perahu yang sudah
disediakan, kita bisa melihat indahnya kawasan danau dan sekitarnya dari atas
perahu. selain berkeliling dengan perahu kita juga bisa memancing di
danau ini lho.
Karena kawasan wisata danau beratan bedugul ini merupakan
salah satu wisata unggulan di Bali, jadi fasilitasnya juga cukup memadai, banyak
penjual makanan dan minuman di sekitar danau, dari harga yang paling murah
seperti di warung hingga makanan mahal seperti di restoran.
Akomodasinya juga cukup mudah, disekitar kawasan wisata
danau bedugul ini sudah terdapat banyak tempat penginapan seperti hotel dan
villa, tinggal kita pilih saja mana yang cocok dengan budget dan selera kita.
Danau beratan bedugul juga pernah masuk dalam daftar 20 danau tercantik di
dunia lho (sumber : huffingtonpost.com)
Akses menuju lokasi juga sangat mudah karena berada di jalan
raya yang menghubungkan kabupaten Tabanan dan Singaraja, sangat cocok untuk
kita yang mencari wisata keluarga selain pantai, karena di kawasan ini juga
sudah terdapat taman bermain anak.
baca juga : tips mendaki di gunung batur
Tips Saat Berlibur Ke Danau Beratan :
- Untuk melihat pemandangan dari sudut lain, kamu bisa mencoba berkeliling danau dengan menggunakan perahu, maka kamu bisa melihat indahnya pemandangan danau Beratan dan Pura Ulun Danu.
- Jangan membuang sampah sembarangan, dan selalu taati aturan.
- Waktu terbaik untuk berkunjung kesini adalah saat pagi hari dan sore menjelang sunset.
- Lokasi ini sangat cocok untuk wisata keluarga.
Lokasi :
- Alamat ; Desa Candikuning, Kecamatan Baturiti, Kabupaten Tabanan, Bali
- 55 Km dari pusat Kota Denpasar melalui Jl. I Gusti Ngurah Rai (1 jam 47 menit)
- 48 Km dari Kabupaten Tabanan melalui Jl. Raya Denpasar - Gilimanuk (1 jam 39 menit)
- 63 km dari Bandara Ngurah Rai melalui Jl. Denpasar - Singaraja (2 jam 7 menit)
- (perkiraan waktu tempuh jika tidak ada kendala)
Buka pada jam 08:00 – 18:00 WITA
Wisata Terdekat Dari Danau Beratan :
Jangan lupa selalu kunjungi Brobali.com untuk mendapatkan informasi menarik lainnya