Skip to main content

Wow, Ternyata Pulau Terpadat di Dunia Ada di Indonesia Lho, Ini Dia Pulau Bungin

Indonesia sebagai negara kepulauan tentunya memiliki banyak sekali pulau-pulau kecil hingga besar, baik yang berpenghuni maupun tidak, nah apa kamu tahu dimana lokasi pulau terpadat di dunia ? ya, pulau terpadat di dunia berada di Indonesia.

foto pulau bungin NTB
padat banget! foto : travel.kompas.com

Tepatnya di provinsi Nusa Tenggara Barat terdapat sebuah pulau kecil yang sangat padat bernama Pulau Bungin, menurut cerita Pulau Bungin ditemukan pertama kali oleh Palema Mayu, yaitu seorang anak Raja Selayar pada saat sebelum Gunung Tambora meletus.

baca juga : ini dia makana khas Lombok yang harus kamu cicipi

Dahulu Pulau Bungin hanyalah hamparan pasir putih dan pohon bakau saja, namun kini berubah 180 derajat, berbeda dengan kebanyakan pulau yang memiliki garis pantai sehingga kita bisa berenang maupun menikmati sunset sambil bersantai di pasir.

Pulau Bungin tidak memiliki garis pantai sama sekali, ini karena setiap jengkal tanah sudah dipenuhi oleh rumah-rumah warga dimana akan bertambah setiap ada keluarga baru menikah, keluarga baru ini mau tak mau harus mengeruk pasir dan karang mati dari lautan untuk membangun rumah mereka.

Cukup unik bukan ? Pulau Bungin hanya dihuni oleh satu suku saja, yaitu Suku Bajo, suku yang sudah terkenal sebagai pelaut ulung di Indonesia ini menjadikan Pulau Bungin sebagai tempat meregenerasi keturunannya agar tetap eksis.

foto pembangunan rumah di pulau bungin
ini dia proses pembangunan rumahmya. foto : travel.kompas.com

Bahasa yang digunakan oleh masyarakat Pulau Bungin adalah bahasa Bajo, masyarakat disini bekerja sebagai nelayan karena memang di sekitar pulau menjadi habitat hewan laut seperti ikan, udang dan sebagainya, selain itu rumah-rumah di Pulau Bungin berbentuk rumah panggung khas Suku Bajo.

baca juga : Gili Meno, kecil tapi menggoda

Dahulu Pulau Bungin krisis air tawar, untuk memperoleh air tawar masyarakat harus mengambilnya dari Sumur Nange yang dipercaya sebagai sumur keramat, namun kini sudah ada pipa dibawah laut yang menghubungkan sungai Marente menuju ke Alas yang berjarak 7 km, untuk menuju kesana masyarakat biasa menggunakan perahu motor.

Karena keunikan Pulau Bungin ini lah yang menjadikan banyak wisatawan tertarik untuk mengunjunginya, biasanya wisatawan mancanegara yang datang kesini untuk melihat keunikan pulau terpadat di dunia tersebut.

Salah satu budaya unik di Pulau Bungin adalah Upacara Toyah, yaitu upacara yang diperuntukkan bagi anak kecil atau bayi berbarengan dengan pemanjatan doa untuk keselamatan saat dewasa, upacara ini juga bertujuan untuk mengenalkan anak akan dunia laut.

Upacara dimulai dengan 7 wanita memangku seorang bayi secara bergantian diatas ayunan yang bergerak, hal tersebut bertujuan agar kelak saat dewasan anak tersebut tidak takut lagi dengan ombak laut yang akan mereka hadapi, nah ayunan tersebut merupakan gambaran ombak lautan.

baca juga : Pulau Maratua, pulau terluar Indonesia yang mempesona

foto selamat datang di pulau bungin
selamat datang bro! foto : miftahularzak.wordpress.com



Rute Menuju Pulau Bungin

Pulau Bungin setiap akhir pekan akan ramai dikunjungi wisatawan yang penasaran mengenai budaya Suku Bajo, terdapat dua jalur yang bisa kita lalui untuk menuju ke Pulau Bungin, yaitu melalui jalur darat dan jalur laut.

Bagi yang melalui jalur laut bisa naik speedboat dari pelabuhan Alas, bagi yang melalui jalur darat bisa menggunakan bus umum dari kota Sumbawa Besar menuju pelabuhan Alas dan berhenti di depan gerbang Pulau Bungin dengan estimasi waktu sekitar 90 menit.

Sesampainya di depan gerbang Pulau Bungin kita bisa melanjutkan perjalanan menggunakan kendaraan lain seperti mobil, ojek maupun cidomo, estimasi waktu untuk sampai di tempat tujuan sekitar 30 menit dengan jalan tanah.

baca juga : ini dia tempat keren di Nusa Lembongan yang harus kamu kunjungi

foto kambing makan kertas di pulau bungin
uniknya ada kambing makan kertas di pulau ini. foto : sumbawaku.com






Tips Saat Berlibur Ke Pulau Bungin :

  • Pastikan kamu menggunakan topi atau sunblock karena cuaca di Pulau Bungin cukup panas.
  • Jangan membuang sampah sembarangan dan selalu menaati aturan.
  • Kamu bisa membawa bekal sebelumnya untuk menghemat biaya.
  • Hargai perbedaan dan kebudayaan masyarakat Pulau Bungin ya.






Lokasi :

  • Alamat ; Kecamatan Alas, Kabupaten Sumbawa Besar, Nusa Tenggara Barat
  • 14 km dari pusat Kecamatan Alas melalui Jl. Lintas Bungin (41 menit)
  • 74 km dari pusat kota Sumbawa Besar melalui Jl. Lintas Sumbawa (1 jam 41 menit)
  • (perkiraan waktu tempuh jika tidak ada kendala)











Jangan lupa selalu kunjungi Brobali.com untuk mendapatkan informasi menarik lainnya
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar