HTM, Jam Buka Cimory Semarang Terbaru + Lokasi & Rute
Diperbarui jam: 08:05
Nah di Bawen ini ternyata ada satu tempat wisata yang cukup populer dan menarik untuk kita kunjungi loh.
NOTE:
Sebelum kesini pastikan kamu sudah vaksin ya, jangan lupa download aplikasi Pedulilindungi terlebih dahulu.
Cimory merupakan sebuah tempat wisata dengan konsep edukasi dan rekreasi yang sangat cocok dikunjungi oleh anak-anak agar mereka mendapatkan wawasan tambahan.
Cimory Semarang ini memiliki nama Cimory On The Valley, tempat wisata Semarang satu ini sebenarnya adalah sebuah Restoran yang dilengkapi dengan wisata edukasi. Cimory Semarang memiliki menu utama yaitu susu sapi.
Berbagai jenis hewan seperti burung, rusa, ikan, sapi hingga kura kura, bahkan ada satu jenis ikan yang dinamakan “ikan buas” terletak di salah satu kolam di dalam kawasan Cimory Semarang.
Nah, setelah selesai melihat hewan-hewan, kita bisa beralih ke sisi lainnya, di sisi lain Cimory Semarang ini terdapat area perkebunan yang digunakan untuk menanam berbagai jenis sayuran.
Oh iya, perlu diketahui, sapi di Cimory Semarang ini bukanlah sapi hitam atau putih polos yang biasa kita lihat di desa desa loh, melainkan sapi import yang memiliki corak totol hitam putih atau coklat.
Cimory Semarang terdiri dari shop, restoran, factory dan playground, jadi sangat cocok untuk wisata bersama anak-anak. Selain itu udaranya yang cukup segar karena terletak tak jauh dari Gunung Ungaran membuat anak-anak makin betah bermain di Cimory Semarang.
Nah, setelah puas berkeliling dan bermain, kini saatnya kita pindah ke bagian restorannya, restoran di Cimory Semarang ini memiliki menu yang cukup lengkap loh, harganyapun bisa dibilang menyesuaikan dengan jenis makanannya.
Bahkan di Cimory Semarang juga terdapat sebuah konter khusus coklat.
Konter khusus coklat tersebut bernama Chocomory, di Chocomory ini kita bisa membeli berbagai jenis makanan dari olahan coklat asli, mulai dari permen coklat, serbuk minuman coklat, kacang coklat dan masih banyak variasi lainnya.
Jadi, Cimory Semarang ini selain sangat direkomendasikan untuk wisata keluarga dan pecinta sapi, Cimory Semarang juga sangat cocok dikunjungi bagi kamu pecinta coklat.
Selain itu, Cimory Semarang juga memiliki paket tour keliling dengan nama Cimory Dairy Tour. Kita akan diajak berkeliling kawasan Cimory dan mengunjungi beberapa tempat seperti peternakan sapi, melihat pabrik susu dan menonton film edukasi.
Seru bukan?
Oh iya, di Cimory Semarang juga ada spot keren bernama Taman Mini Mania yang dibuka pada awal tahun 2019. Di Taman Mini Mania kita bisa menemukan berbagai ikon wisata dari beberapa negara populer seperti menaara pizza, menara eiffel hingga patung merlion singapura.
Beberapa spot populer di Taman Mini Mania, seperti;
Walaupun lokasinya masih satu kawasan dengan Cimory, namun Taman Mini Mania ini mempunyai tiket sendiri guys, kamu bisa cek harga tiket masuknya di bawah.
Bagaimana, apa kamu tertarik mengajak anak-anak berlibur ke Cimory Semarang ini ?
08:00-22:00 WIB (jumat-minggu)
08:00-21:00 WIB (senin-kamis)
Jika kamu dari pusat Kota Semarang, kamu bisa menuju ke arah Ungaran, ikuti jalan hingga memasuki daerah Bawen, atau apabila kamu mau lewat tol, kamu bisa keluar di gerbang tol bawen, kemudian belok kiri menuju arah Solo/Salatiga, lokasi Cimory terletak di kiri jalan beberapa ratus meter setelah Rumah Sakit Ken Saras (di kanan jalan).
#Dari Boyolali, Solo, Salatiga
Jika kamu berdomisili di beberapa kota tersebut, kamu bisa melalui jalan Surakarta-Semarang, tetap lurus ikuti jalan hingga kamu memasuki Kabupaten Semarang.
Tetap ikuti jalan hingga kamu menemukan PT Coca Cola di kanan jalan, nah lokasi Cimory Semarang ini beberapa ratus meter di kanan jalan setelah PT Coca Cola.
#Dari Purwodadi Grobogan
Sedangkan untuk kamu yang berdomisili di Purwodadi dan sekitarnya, kamu bisa mengikuti rute Purwodadi-Godong-Gubug-Kedung Jati-Tuntang, setelah sampai di pertigaan Polsek Tuntang (setelah Stasiun Tuntang) silahkan belok kanan menuju Ungaran.
Lokasi Cimory di kanan jalan beberapa ratus meter setelah kamu melewati PT Coca Cola di kiri jalan.
#Dari Jogja dan Magelang
Dan bagi kamu yang dari Jogja atau Magelang, kamu bisa mengikuti rute Jogja-Magelang hingga kamu memasuki Jalan utama Magelang-Semarang atau Jalan Ambarawa-Magelang.
Dari jalan tersebut jika kamu lurus terus maka akan keluar di pertigaan Bawen (sebelah terminal Bawen), dari pertigaan tersebut, silahkan lurus menuju arah Kota Semarang.
Tetap ikuti jalan hingga kamu menemukan PT Coca Cola di kiri jalan, lokasi Cimory Semarang tak jauh dari PT Coca Cola, hanya beberapa ratus meter kedepan (di kanan jalan).
Atau kamu bisa melihat di Google Maps.
Kampung Kopi Banaran merupakan salah satu wisata keluarga edukatif di Kabupaten Semarang, kamu bisa menjadikan objek wisata ini sebagai alternatif ketika Cimory sedang ramai pengunjung.
Museum Kereta Api Ambarawa (20 menit)
Museum Kereta Api Ambarawa adalah sebuah Museum yang memiliki berbagai macam koleksi lokomotif uap zaman dahulu, selain itu kita juga bisa berkeliling Ambarawa dengan menaiki kereta api uap yang hanya ada disini.
Dari Cimory Semarang kamu bisa menuju kearah Salatiga atau Solo hingga kamu sampai di pertigaan Bawen (sebelah Terminal Bawen), silahkan belok kanan dan ikuti jalan hingga kamu sampai di Tugu Palagan Ambarawa, dari pertigaan Tugu Palagan Ambarawa silahkan belok kiri hingga sampai di lokasi.
Eling Bening (15 menit)
Eling Bening sebenarnya memiliki konsep yang tak jauh berbeda dengan Cimory Semarang, yaitu restoran dan wisata, hanya saja Eling Bening lebih condong ke wisata alam dengan menawarkan pemandangan Rawa Pening dari ketinggian.
Rawa Pening (20 menit)
Rawa Pening adalah danau terbesar di Semarang, Rawa Pening sudah sangat populer dikalangan wisatawan karena kerap menjadi objek view utama dari beberapa wisata di sekitarnya.
Goa Rong (22 menit)
Goa Rong memiliki konsep tak jauh berbeda dengan Eling Bening, hanya saja fasilitas di Goa Ronga tak selengkap di Eling Bening, namun pemandangan di Goa Rong tak kalah indah loh.
Gardu Pandang Lereng Kelir (36 menit)
Lereng Kelir sangat cocok dikunjungi bagi kamu pecinta wisata alam, karena untuk sampai di lokasi Lereng Kelir kita harus mendaki dengan jalur tanah, sesampainya di Puncak kita akan disuguhi pemandangan Rawa Pening dan gunung gunung yang mengitarinya.
Saloka Fun Park (15 menit)
Saloka Park merupakan taman bermain outdoor terbesar di Kabupaten Semarang saat ini, disini ada banyak sekali wahana seru yang bisa kita coba dengan gratis.
Sebelum kesini pastikan kamu sudah vaksin ya, jangan lupa download aplikasi Pedulilindungi terlebih dahulu.
Apa itu Cimory Semarang ?
Sebelumnya, Cimory sudah lama hadir di Bogor dengan nama Cimory Mountain View, karena kesuksesannya, kini Cimory juga hadir di Semarang, tepatnya di daerah Bawen.
cimory farm. foto : neng_areta
Cimory merupakan sebuah tempat wisata dengan konsep edukasi dan rekreasi yang sangat cocok dikunjungi oleh anak-anak agar mereka mendapatkan wawasan tambahan.
Cimory Semarang ini memiliki nama Cimory On The Valley, tempat wisata Semarang satu ini sebenarnya adalah sebuah Restoran yang dilengkapi dengan wisata edukasi. Cimory Semarang memiliki menu utama yaitu susu sapi.
Ada Apa Saja di Cimory Semarang?
Sebelum mencicipi makanan di Cimory Semarang, tidak ada salahnya kita berkeliling terlebih dahulu di kawasan Cimory Farm. Di Cimory Farm Semarang ini kita tak hanya akan menemukan sapi saja, melainkan ada banyak jenis hewan lainnya.Berbagai jenis hewan seperti burung, rusa, ikan, sapi hingga kura kura, bahkan ada satu jenis ikan yang dinamakan “ikan buas” terletak di salah satu kolam di dalam kawasan Cimory Semarang.
kolam ikan buas di cimory. foto : otocchi_tan
Nah, setelah selesai melihat hewan-hewan, kita bisa beralih ke sisi lainnya, di sisi lain Cimory Semarang ini terdapat area perkebunan yang digunakan untuk menanam berbagai jenis sayuran.
Oh iya, perlu diketahui, sapi di Cimory Semarang ini bukanlah sapi hitam atau putih polos yang biasa kita lihat di desa desa loh, melainkan sapi import yang memiliki corak totol hitam putih atau coklat.
sapi cimory. foto : siti_mujiyati
|
Cimory Semarang terdiri dari shop, restoran, factory dan playground, jadi sangat cocok untuk wisata bersama anak-anak. Selain itu udaranya yang cukup segar karena terletak tak jauh dari Gunung Ungaran membuat anak-anak makin betah bermain di Cimory Semarang.
Nah, setelah puas berkeliling dan bermain, kini saatnya kita pindah ke bagian restorannya, restoran di Cimory Semarang ini memiliki menu yang cukup lengkap loh, harganyapun bisa dibilang menyesuaikan dengan jenis makanannya.
Bahkan di Cimory Semarang juga terdapat sebuah konter khusus coklat.
Konter khusus coklat tersebut bernama Chocomory, di Chocomory ini kita bisa membeli berbagai jenis makanan dari olahan coklat asli, mulai dari permen coklat, serbuk minuman coklat, kacang coklat dan masih banyak variasi lainnya.
Jadi, Cimory Semarang ini selain sangat direkomendasikan untuk wisata keluarga dan pecinta sapi, Cimory Semarang juga sangat cocok dikunjungi bagi kamu pecinta coklat.
suasana yang menyegarkan. foto IG @galuhgilangrmdhn |
Selain itu, Cimory Semarang juga memiliki paket tour keliling dengan nama Cimory Dairy Tour. Kita akan diajak berkeliling kawasan Cimory dan mengunjungi beberapa tempat seperti peternakan sapi, melihat pabrik susu dan menonton film edukasi.
Seru bukan?
Oh iya, di Cimory Semarang juga ada spot keren bernama Taman Mini Mania yang dibuka pada awal tahun 2019. Di Taman Mini Mania kita bisa menemukan berbagai ikon wisata dari beberapa negara populer seperti menaara pizza, menara eiffel hingga patung merlion singapura.
taman mini mania. foto IG @neng6062 |
Beberapa spot populer di Taman Mini Mania, seperti;
- Kastil Neuschwanstein Rusia
- Taj Mahal India
- Piramyda Giza dan Sphinx Mesir
- Tugu Monas daan Candi Borobudur Indonesia
- Patung Merlion Singapura
- Gerbang Torii Jepang,
- Rushmore, Hollywood Sign, Patung Liberty dan Patung Moae Amerika
- Chichen Itza Mexico
- St. Basil's Cathedral Rusia
- Menara Pisa dan Colloseum Italia
- Stonehenge, Jam Bigben dan Red Telephone Box Inggris
- Masjid Sultan Ahmed (Masjid Kubah Biru) Turki
- Arc De Triomphe dan Menara Eiffel Perancis
- Gedung Opera Sydney Australia
- Menara Burj Al Arab Uni Emirates Arab
- Menara Petronas Malaysia
Bagaimana, apa kamu tertarik mengajak anak-anak berlibur ke Cimory Semarang ini ?
ikon mini mania. foto IG @saptamardi |
FASILITAS |
---|
Musholla |
Toilet |
Tempat Parkir |
Spot Foto |
Restoran |
Playground |
Taman |
Toko Souvenir |
Peternakan |
Toko coklat |
Dan masih banyak lagi |
Harga Tiket Masuk Cimory Semarang (HTM):
Harga tiket masuk ke area Cimorynya cukup murah kok, kita hanya perlu membayar Rp.15.000/orang saja. Untuk tiket lainnya bisa kamu lihat di bawah iniINFO | HTM |
---|---|
Retribusi | Rp.15.000 |
Mini Mania | Rp.25.000 |
Tiket Combo | Rp.35.000 |
Cimory Dairy Tour | Rp.60.000 (minimal 20 orang/rombongan) |
Parkir Motor | Rp.5.000 |
Parkir Mobil | Rp.10.000 |
Jam Buka Cimory Semarang :
Untuk jam operasionalnya, Cimory On The Valley buka mulai pukul;08:00-22:00 WIB (jumat-minggu)
08:00-21:00 WIB (senin-kamis)
Kontak (CP):
Jika ada pertanyaan atau kamu butuh informasi mendetail seputar objek wisata ini, silahkan hubungi salah satu CP di bawah inni:24-6921818
Email: info@cimory.com
Akomodasi (Penginapan)
Untuk penginapan seperti hotel maupun villa, kamu bisa mencarinya di daerah Bandungan yang terletak tak jauh dari lokasi Cimory Semarang ini.Lokasi Cimory Semarang:
Cimory Semarang terletak di Jalan Raya Soekarno Hatta KM 30 Bawen Kabupaten Semarang, Jawa Tengah.
- 25 Km dari pusat Kota Semarang melalui Jl. Ungaran - Bawen dan Jl. Semarang-Surakarta (46 menit)
- 18 Km dari pusat Kota Salatiga melalui Jl. Semarang-Surakarta (33 menit)
- (perkiraan waktu tempuh jika tidak ada kendala)
Rute Menuju Cimory Semarang
#Dari SemarangJika kamu dari pusat Kota Semarang, kamu bisa menuju ke arah Ungaran, ikuti jalan hingga memasuki daerah Bawen, atau apabila kamu mau lewat tol, kamu bisa keluar di gerbang tol bawen, kemudian belok kiri menuju arah Solo/Salatiga, lokasi Cimory terletak di kiri jalan beberapa ratus meter setelah Rumah Sakit Ken Saras (di kanan jalan).
#Dari Boyolali, Solo, Salatiga
Jika kamu berdomisili di beberapa kota tersebut, kamu bisa melalui jalan Surakarta-Semarang, tetap lurus ikuti jalan hingga kamu memasuki Kabupaten Semarang.
Tetap ikuti jalan hingga kamu menemukan PT Coca Cola di kanan jalan, nah lokasi Cimory Semarang ini beberapa ratus meter di kanan jalan setelah PT Coca Cola.
#Dari Purwodadi Grobogan
Sedangkan untuk kamu yang berdomisili di Purwodadi dan sekitarnya, kamu bisa mengikuti rute Purwodadi-Godong-Gubug-Kedung Jati-Tuntang, setelah sampai di pertigaan Polsek Tuntang (setelah Stasiun Tuntang) silahkan belok kanan menuju Ungaran.
Lokasi Cimory di kanan jalan beberapa ratus meter setelah kamu melewati PT Coca Cola di kiri jalan.
#Dari Jogja dan Magelang
Dan bagi kamu yang dari Jogja atau Magelang, kamu bisa mengikuti rute Jogja-Magelang hingga kamu memasuki Jalan utama Magelang-Semarang atau Jalan Ambarawa-Magelang.
Dari jalan tersebut jika kamu lurus terus maka akan keluar di pertigaan Bawen (sebelah terminal Bawen), dari pertigaan tersebut, silahkan lurus menuju arah Kota Semarang.
Tetap ikuti jalan hingga kamu menemukan PT Coca Cola di kiri jalan, lokasi Cimory Semarang tak jauh dari PT Coca Cola, hanya beberapa ratus meter kedepan (di kanan jalan).
Atau kamu bisa melihat di Google Maps.
Tips Berlibur ke Cimory Semarang :
- Waktu terbaik untuk berkunjung ke Cimory Semarang adalah saat hari biasa, karena saat itu tidak terlalu banyak pengunjung.
- Jika ingin makan di restorannya, agar tidak kehabisan tempat disarankan untuk booking terlebih dahulu
- Datanglah saat pagi atau sore, karena walaupun terletak di dataran tinggi, jika sinar matahari terlalu terik akan terasa panas juga.
- Sangat cocok untuk wisata keluarga dan pecinta coklat atau susu.
- Harga makanan di Cimory Semarang ini berkisar Rp.30.000 keatas.
- Sedangkan untuk harga minuman berkisar dari Rp. 15.000 keatas.
Wisata Terdekat Dari Cimory Semarang (-1 Jam):
Kampung Kopi Banaran (9 menit)Kampung Kopi Banaran merupakan salah satu wisata keluarga edukatif di Kabupaten Semarang, kamu bisa menjadikan objek wisata ini sebagai alternatif ketika Cimory sedang ramai pengunjung.
Museum Kereta Api Ambarawa (20 menit)
Museum Kereta Api Ambarawa adalah sebuah Museum yang memiliki berbagai macam koleksi lokomotif uap zaman dahulu, selain itu kita juga bisa berkeliling Ambarawa dengan menaiki kereta api uap yang hanya ada disini.
Dari Cimory Semarang kamu bisa menuju kearah Salatiga atau Solo hingga kamu sampai di pertigaan Bawen (sebelah Terminal Bawen), silahkan belok kanan dan ikuti jalan hingga kamu sampai di Tugu Palagan Ambarawa, dari pertigaan Tugu Palagan Ambarawa silahkan belok kiri hingga sampai di lokasi.
Eling Bening (15 menit)
Eling Bening sebenarnya memiliki konsep yang tak jauh berbeda dengan Cimory Semarang, yaitu restoran dan wisata, hanya saja Eling Bening lebih condong ke wisata alam dengan menawarkan pemandangan Rawa Pening dari ketinggian.
Rawa Pening (20 menit)
Rawa Pening adalah danau terbesar di Semarang, Rawa Pening sudah sangat populer dikalangan wisatawan karena kerap menjadi objek view utama dari beberapa wisata di sekitarnya.
Goa Rong (22 menit)
Goa Rong memiliki konsep tak jauh berbeda dengan Eling Bening, hanya saja fasilitas di Goa Ronga tak selengkap di Eling Bening, namun pemandangan di Goa Rong tak kalah indah loh.
Gardu Pandang Lereng Kelir (36 menit)
Lereng Kelir sangat cocok dikunjungi bagi kamu pecinta wisata alam, karena untuk sampai di lokasi Lereng Kelir kita harus mendaki dengan jalur tanah, sesampainya di Puncak kita akan disuguhi pemandangan Rawa Pening dan gunung gunung yang mengitarinya.
Saloka Fun Park (15 menit)
Saloka Park merupakan taman bermain outdoor terbesar di Kabupaten Semarang saat ini, disini ada banyak sekali wahana seru yang bisa kita coba dengan gratis.
sumber foto headerakun IG panjipanjol
Jangan lupa selalu kunjungi Brobali.com untuk mendapatkan informasi menarik lainnya