Bukit Selo Arjuno, Bukit Ekstirm yang Memiliki Pemandangan Cantik di Kendal, Berani Naik?
Diperbarui jam: 05:08
Kendal memang terkenal dengan wisata alam Curug Sewunya, tapi tunggu dulu, ternyata di Kendal terdapat sebuah objek wisata lain yang tak kalah menarik untuk kita kunjungi lho.
Bukan air terjun ataupun taman, melainkan sebuah bukit bernama Bukit Selo Arjuno, sudah pernah dengar? Bukit kecil ini dalam sekejap memikat hati wisatawan, terutama para pecinta petualangan.
Tapi bagaimana dengan Bukit Selo Arjuno? Bukit Selo Arjuno merupakan sebuah bukit batu yang tidak terlalu tinggi namun menawarkan pemandangan alam yang sangat mempesona. Dari puncak Bukit Selo Arjuno ini kita dapat melihat keindahan alam Kabupaten Kendal yang nampak masih alami.
Bukit Selo Arjuno sendiri masih satu kawasan dengan Bukit Bligo, karakteristik dari Bukit Selo Arjuno ini tak jauh berbeda dengan Bukit Cumbri di Wonogiri, yaitu sebuah batu besar yang menjulang tinggi, dengan puncak yang cukup sempit, mungkin hanya muat 7-10 orang saja, jadi harus bergantian.
Nah, untuk menikmati keindahan Kabupaten Kendal dari puncak Bukit Selo Arjuno inipun tidaklah mudah, karena jalur pendakiannya yang sangat ekstrim, untuk dapat sampai di puncak Bukit Selo Arjuno kita harus melalui jalur dengan kemiringan 90 derajat lho.
Tapi tenang, karena sudah disediakan tangga besi dan tali sebagai alat bantu kita mendaki, kemiringan jalur ini bahkan lebih ekstrim daripada jalur vertikal di Gunung Pulosari. Berani mencoba?
Fasilitas :
Harga Tiket Masuk Bukit Selo Arjuno :
Rp. 5.000
Akomodasi (Penginapan)
Sejauh ini belum terdapat penginapan di sekitar wisata Bukit Selo Arjuno Kendal, bagi kamu yang ingin menginap disarankan untuk mencari hotel di pusat Kota Kendal.
Lihat peta cara menuju ke bukit selo arjuno
Curug Lawe tak hanya terletak di Semarang saja, namun di Temanggung juga terdapat air terjun dengan nama serupa, pemandangan di Curug Lawe Temanggung inipun juga tak kalah indah kok.
Bukit Bligo
Bukit Bligo masih satu kawasan dengan Bukit Selo Arjuno, membuat pemandangan dari kedua tempat wisata tersebut tak jauh berbeda hanya pintu masuknya saja yang berbeda.
keren kan pemandangannya. foto : ivandzulfiar_w
Bukan air terjun ataupun taman, melainkan sebuah bukit bernama Bukit Selo Arjuno, sudah pernah dengar? Bukit kecil ini dalam sekejap memikat hati wisatawan, terutama para pecinta petualangan.
Apa yang Menarik di Bukit Selo Arjuno ?
Mungkin bagi para pecinta wisata petualangan atau mendaki gunung, sudah tidak asing dengan Gunung Ungaran, Merbabu maupun Telomoyo yang terletak di sekitar Kabupaten Semarang dan Kendal.
cocok buat ngisi hari libur. foto : nurulazizah_98
Tapi bagaimana dengan Bukit Selo Arjuno? Bukit Selo Arjuno merupakan sebuah bukit batu yang tidak terlalu tinggi namun menawarkan pemandangan alam yang sangat mempesona. Dari puncak Bukit Selo Arjuno ini kita dapat melihat keindahan alam Kabupaten Kendal yang nampak masih alami.
Bukit Selo Arjuno sendiri masih satu kawasan dengan Bukit Bligo, karakteristik dari Bukit Selo Arjuno ini tak jauh berbeda dengan Bukit Cumbri di Wonogiri, yaitu sebuah batu besar yang menjulang tinggi, dengan puncak yang cukup sempit, mungkin hanya muat 7-10 orang saja, jadi harus bergantian.
Nah, untuk menikmati keindahan Kabupaten Kendal dari puncak Bukit Selo Arjuno inipun tidaklah mudah, karena jalur pendakiannya yang sangat ekstrim, untuk dapat sampai di puncak Bukit Selo Arjuno kita harus melalui jalur dengan kemiringan 90 derajat lho.
Tapi tenang, karena sudah disediakan tangga besi dan tali sebagai alat bantu kita mendaki, kemiringan jalur ini bahkan lebih ekstrim daripada jalur vertikal di Gunung Pulosari. Berani mencoba?
jalurnya guys. masih yakin mau kesini? foto : dessyisma_
Fasilitas :
- Warung Makan
- Tempat Parkir
- Toilet
Harga Tiket Masuk Bukit Selo Arjuno :
Rp. 5.000
Akomodasi (Penginapan)
Sejauh ini belum terdapat penginapan di sekitar wisata Bukit Selo Arjuno Kendal, bagi kamu yang ingin menginap disarankan untuk mencari hotel di pusat Kota Kendal.
Lokasi :
- Alamat ; Dusun Watu Lawang, Desa Cening, Kecamatan Limbangan, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah.
- 31 Km dari pusat Kabupaten Kendal melalui Jl. Patean-Boja (1 jam 24 menit)
- 46 Km dari pusat Kota Semarang melalui Jl. Gunung Pati (1 jam 34 menit)
- (perkiraan waktu tempuh jika tidak ada kendala)
Rute Menuju Bukit Selo Arjuno Kendal
Akses menuju Bukit Selo Arjuno bisa dibilang susah-susah gampang, dari Kendal kamu bisa menggunakan rute Kaliwungu-Boja-Limbangan lalu ikuti arah menuju Desa Beting atau ikuti arah menuju Curug Glawe, setelah itu kamu bisa bertanya mengenai lokasi Bukit Bigo atau Bukit Selo Arjuno ini.Tips Berlibur ke Bukit Selo Arjuno Limbangan
- Waktu terbaik untuk berkunjung ke Bukit Selo Arjuno adalah di hari biasa, tepatnya di pagi hari.
- Bagi wanita yang sedang menstruasi tidak disarankan untuk mendaki sampai puncak untuk menjaga kondisi.
- Gunakan alas kaki yang nyaman untuk kegiatan outdoor sebab kita akan mendaki tangga besi dengan kemiringan 90 derajat atau tegak lurus.
- Lebih disarankan untuk menggunakan kendaraan pribadi, terutama motor.
- Jangan membuang sampah sembarangan dan selalu taati aturan.
Lihat peta cara menuju ke bukit selo arjuno
Wisata Terdekat Dari Bukit Selo Arjuno Limbangan Kendal :
Curug Lawe Temanggung (45 menit)Curug Lawe tak hanya terletak di Semarang saja, namun di Temanggung juga terdapat air terjun dengan nama serupa, pemandangan di Curug Lawe Temanggung inipun juga tak kalah indah kok.
Bukit Bligo
Bukit Bligo masih satu kawasan dengan Bukit Selo Arjuno, membuat pemandangan dari kedua tempat wisata tersebut tak jauh berbeda hanya pintu masuknya saja yang berbeda.
Jangan lupa selalu kunjungi Brobali.com untuk mendapatkan informasi menarik lainnya