Skip to main content

Silancur Highland | HTM, Rute, dan Foto Terbaru 2020

silancur highland


Updated - Magelang yang terkenal dengan gunung-gunungnya menjadikan kabupaten ini memiliki banyak sekali wisata alam. Nah,kali ini Brobali.com akan mengulas salah satu wisata alam di Magelang yang memiliki pemandangan eksotis, namanya Silancur Highland.

Silancur Highland merupakan wisata alam dengan konsep gardu pandang. Disini kita bisa melihat pemandangan Kabupaten Magelang dari ketinggian.

silancur highland magelang
pemandangan gunung-gunung tinggi. foto instagram @irdu_iman

Di objek wisata Magelang satu ini kita dapat berfoto dengan background gunung-gunung tinggi guys, seperti Sumbing, Merbabu, dan Merapi.

Disini juga ada banyak sekali spot foto yang bisa membuat hasil jepretan kamu semakin terlihat lebih keren.

silancur highland sunrise
sunrise di silancur. foto IG @prayogotony

Kombinasi pemandangan alam yang indah dengan udara sejuk akan membuatmu betah berlama-lama disini.

Tak hanya itu saja guys, di Silancur Highland juga ada kebun bunganya loh. Warna-warni bunga seakan membuat tempat wisata ini jadi semakin sempurna.

Ditambah lagi Silancur Highland juga menyediakan camping ground untuk kamu yang ingin melihat sunrise, tempatnya nyaman kok, sangat cocok dijadikan sebagai alternatif tempat camp di Magelang tanpa perlu mendaki gunung.

Baca Juga:
Kedung Kayang, Air Terjun Paling Populer di Magelang

kebun bunga silancur highland
kebun bunga di silancur. foto IG @agil.iqbal




FASILITAS
Musholla
Toilet
Tempat Parkir
Spot + Jasa Foto
Warung Makan
Camp Ground
Flying Fox
Dan masih banyak lagi


Harga Tiket Masuk Silancur Highland (HTM):

Tiket masuk di tempat wisata ini masih tergolong murah kok, kita hanya perlu membayar Rp.10.000/orang saja.

Jam Operasional:
Untuk jam bukanya, objek wisata ini buka setiap hari selama 24 jam guys.




Lokasi Silancur Highland:

Silancur Highland terletak di Desa Mangli, Kecamatan Kaliangkrik, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.
  • 15 KM dari pusat kota Magelang melalui Jl Raya Bandongan (35 menit)
  • (Perkiraan waktu tempuh jika tidak ada kendala)




Rute Menuju Silancur Highland

Akses menuju Silancur Highland bisa dibilang cukup mudah, kamu dapat mengikuti rute di bawah ini.

#Dari Arah Kota Magelang
Dari pusat kota Magelang, atau dari alun-alunnya kamu harus menuju ke barat (arah Bandongan).

Sesampainya di pasar Bandongan kamu masih harus lurus hingga menemukan pertigaan. Di pertigaan itu (pertigaan Tonoboyo) silahkan ambil arah Kalegen.

Ikuti jalan hingga kamu menemukan pertigaan lagi dengan bentuk seperti huruf 'Y'. Disitu silahkan ambil arah Mangli.

Dari sini kamu tinggal lurus mengikuti jalan hingga sampai di lokasi Silancur Highland.

Atau kamu bisa melihat di Google Maps.

Perlu diperhatikan, jalan menuju lokasi wisatanya cukup menanjak, maka dari itu pastikan kendaraanmu dalam keadaan prima.

Selain itu masih minim petunjuk jalan menuju Silancur Highland, jadi jangan ragu untuk bertanya masyarakat sekitar apabila kamu merasa salah jalan.



Tips Berlibur ke Silancur Highland:

  • Waktu terbaik untuk berkunjung kesini adalah di pagi dan sore hari.
  • Lebih disarankan menggunakan kendaraan pribadi.
  • Jalan menuju lokasi cukup menanjak, pastikan kendaraanmu dalam keadaan prima.
  • Jangan membuang sampah sembarangan dan selalu taati aturan ya.




Wisata Terdekat dari Silancur Highland (-1 Jam):

Air Terjun Sikencling (10 menit)
Air Terjun Sikencling atau biasa dikenal juga dengan nama Curug Sikencling merupakan salah satu wisata alam yang berada di kaki gunung Sumbing. Wisata ini memang belum banyak dilirik, namun bisa kamu jadikan sebagai alternatif wisata setelah berkunjung ke Silancur Highland.

Gardu Pandang Delimas (12 menit)
Sesuai namanya, konsep dari objek wisata ini yaitu gardu pandang dengan pemandangan alam yang mempesona. Ada beberapa spot foto yang dapat kamu coba di Gardu Pandang Delimas yang tentunya akan membuat fotomu semakin terlihat keren.

Candi Selogriyo (42 menit)
Bosan dengan wisata alam? Yuk berkunjung kesini. Candi Selogriyo ini berada di daerah perbukitan di lereng gunung Sumbing.


sumber foto header IG @irdu_iman


Jangan lupa selalu kunjungi Brobali.com untuk mendapatkan informasi menarik lainnya
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar