Yakin Caramu Menggosok Gigi Sudah Benar? Coba Kita Buktikan!
Diperbarui jam: 08:37
Salah satu bagian terpenting di dalam tubuh adalah gigi, karena tanpa gigi kita akan kesusahan untuk mengunyah makanan. Oleh karena itu sangat penting hukumnya untuk menjaga kesehatan gigi, salah satu caranya adalah dengan menggosok gigi dengan benar.
Banyak yang menyepelekan hal ini karena merasa cara menggosok giginya sudah benar, nah mari kita cek apakah cara menggosok gigi kita sudah benar atau belum dengan melihat tutorial menggosok gigi yang baik dan benar menurut dokter gigi di bawah ini.
Cara Menggosok Gigi yang Benar
- basahi sikat gigi dengan air, kumur dengan air.
- taruh pasta gigi sebesar biji jagung di sikat gigimu.
- katupkan gigi tapi tidak sampai rapat, buka mulut/bebaskan kontak gigi sejarak 1 jari sikat gigi mulai bagian belakang kanan dengan teknik membulat dari gusi ke gigi pelan pelan saja tidak perlu bertenaga ekstra seperti menyikat baju, karena pada dasarnya sisa makanan itu lunak, sisa makanan yg keras itu adalah karang gigi yg memang tdk bisa dibersihkan dgn menyikat gigi.
- sikat gigi dari belakang kanan kemudian kedepan dan bagian belakang kiri. Jangan kembali lagi ke kanan
- kemudian buka mulut, sikat permukaan gigi dengan gerakan maju mundur
- kemudian bagian dalam gigi atas dengan mencongkel, bagian dalam gigi bawah juga dicongkel.
- bagian gigi belakang atas yang menghadap langit langit juga dicongkel
- bagian gigi belakang bawah yang menghadap lidah juga dicongkel
- kumudian jangan lupa disikat lidahnya dengan gerakan maju atau membuang.
- kumur dengan kondisi tutup mulut dan gigi dirapatkan atas bawah, hanya boleh kumur 1x dan tidak boleh lebih dari 30 detik ya.
Baca Juga:
Kumpulan kata mutiara menjaga kesehatan
Kenapa kumur setelag sikat gigi hanya sekali dan tidak boleh lebih dari 30 detik?, karena agar kandungan pasta gigi tadi tidak hilang.
Karena kandungan dari pasta gigi tersebut ada yang namanya fluor, fluor ini sangat dibutuhkan untuk kesehatan gigi, untuk mencegah karies/gigi berlubang. FYI nih, pada dasarnya fluor sendiri itu terdapat di air, tapi di Indonesia tidak semua daerah airnya mengandung fluor, kebanyakan di dataran tinggi saja.
Pengolesan bahan fluor sendiri bisa dilakukan di praktek dokter gigi, pantangan setelah pengolesan fluor memang tidak boleh kumur, makan dan minum selama 30 menit. Tapi kan di pasta gigi itu tidak hanya ada fluor saja, tapi ada kandungan lain, oleh sebab itu kumurnya tidak boleh lebih dari sekali agar kandungan fluornya tidak menghilang.
Lalu, kenapa di film-film luar negeri kadang ada yang hanya sikat gigi saja tanpa menggunakan pasta? seperti yang sudah disebutkan di atas, itu karena air disana mengandung fluor.
Jangan lupa selalu kunjungi Brobali.com untuk mendapatkan informasi menarik lainnya